Selasa, 11 Oktober 2016

Menikmati Wisata Eksotisme Pantai Kedung Celeng Malang Selatan

Pantai Kedung Celeng Malang - Apakah anda pernah mendengar pantai Kedung Celeng di Malang ? Mungkin untuk sebagaian anda penikmat wisata air pantai, nama ini memang sangat asing untuk anda. Karena memang pantai ini termasuk baru di dalam pantai yang ada di kawasan Malang Selatan. Namun anda jangan meremehkan pantai ini, meskipun tergolong sebagai pantai baru. Ternyata pantai ini sudah bisa memanjakan anda dan bisa anda gunakan untuk bersantai bersama keluarga. Foto Pantai Kedung Celeng Untuk anda yang penasaran mengenai lokasi pantai Kedung Celeng Malang, tenang redaksi apikapik.com akan memberikan informasi tersebut. Pantai Kedung Celeng terletak di dusun sumber celeng, desa Banjarejo, kecamatan Donomulyo kabupaten malang. Sementara itu, untuk rute menuju pantai Kedung Celeng cukup mudah untuk dicari. Awal perjalanan anda bisa dimulai dari Kota Malang, untuk menuju pantai ini anda bisa langsung meuju ke arah Kepanjen. Setelah itu anda akan dihadapkan pada pertigaan desa Pagak, anda cukup mengambil jalur lurus untuk menuju ke Banjarejo. Disini akan anda disajikan dengan jalan yang cukup bagus dan mulus, namun setelah itu anda akan dihadapkan kepada jalan makadam. Setelah itu anda akan sampai sebuah pantai yang bernama pantai Mbantol, namun itu bukan bagian dari pantai Kedung Celeng. Anda masih diharuskan untuk berjalan menuju ke hutan dengan estimasi perjalanan kurang lebih 10 menit. cukup mudah bukan untuk menuju ke pantai yang cukup bagus di Malang ini. Foto Pantai Kedung Celeng Sekedar informasi untuk harga tiket masuk pantai Kedung Celeng Malang adalah Rp.3.000 per orang, sementara untuk tarif parkir sepeda motor anda cukup membayar Rp.5.000. Dengan membayar kurang dari Rp.10.000 anda bisa menikmati pantai yang sangat bagus dan terbilang masih perawan. Foto Pantai Kedung Celeng Disana anda akan disajikan pemandangan pantai yang sangat menakjubkan, pasir putih yang menjadi salah satu ciri khas pantai di sepanjang pantai Malang Selatan, bisa anda temui disini. Selain itu birunya dan jernihnya air laut bisa menenangkan hati anda. Namun jangan khawatir pesona dari pantai Kedung Celeng bukan hanya disitu saja, anda bisa menikmati pemandangan bawah laut yang menakjubkan. Karang - karang yang tersusun dibawah laut dan beberapa biota laut, menambah kenikmatan anda dalam menikmati ciptaan Tuhan.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar